Thursday, 3 January 2013

KELUARGA BAHAGIA BUKAN KARENA HARTA YANG BERLIMPAH


Keluarga Bahagia bukan rumah tangga yang berlimpah harta. Karena banyaknya harta tidak bisa dijadikan ukuran sebuah kebahagiaan.

Keluarga Bahagia juga bukan rumah tangga yang tak pernah mendapat masalah, tak pernah mengalami kesusahan, atau tak pernah terlibat perselisihan.

Tapi Keluarga Bahagia adalah rumah tangga yang 'Rajin', 'Pandai' dan 'Cerdas'.

Rajin dalam melaksanakan tugas dan kewajiban sesuai kapasitasnya masing-masing secara istiqamah. Rajin ibadah mahdhahnya. Juga Rajin dalam mengerjakan pekerjaannya masing-masing dengan cara yang halal.

Pandai bersyukur atas sekecil apapun rizqi atau ni'mat yang didapat. Pandai menghargai sekecil apapun usaha atau pengorbanan pasanganya masing-masing. Dan tentunya Pandai mengingatkan dengan cara yang bijak jika terjadi kelalaian.

Cerdas dalam menyikapi dan menyelesaikan setiap masalah, tanpa menciptakan masalah baru. Cerdas dalam menciptakan suasana harmonis. Juga Cerdas melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi dirinya, keluarganya, serta lingkungannya.

Subhanallah..
Ya Allah..Jadikan kami Keluarga-keluar ga Bahagia...Aamii n

Salam santun ukhuwah penuh cinta...


0 komentar:

Template by : buitenzorg skataduakata.blogspot.com